• Jl.Raya Karangjambu No. 37 Tlp. - Kode Pos 53359
  • 081313005003
  • desakarangjambu03@gmail.com
INFO

Pembukaan Turnamen Sepak Bola Pemdes Karangjambu Cup 2024 Meriahkan HUT RI ke-79

05 Agustus 2024 Suyitno Berita Desa

Karangjambu,Suasana semarak menyelimuti Stadion Plana Jaya pada Senin, 5 Agustus 2024, saat Turnamen Sepak Bola Pemdes Karangjambu Cup secara resmi dibuka. Acara ini digelar oleh Karangtaruna Plana Jaya, Desa Karangjambu, Kecamatan Karangjambu, Kabupaten Purbalingga, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-79.

 

Turnamen ini menjadi salah satu rangkaian acara untuk memeriahkan peringatan HUT RI yang selalu dinanti-nantikan oleh masyarakat setempat. Dalam sambutannya, Kepala Desa Karangjambu, Suwarto, mengajak seluruh peserta dan penonton untuk menjaga sportifitas selama turnamen berlangsung. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja sama dalam mensukseskan acara ini.

 

"Turnamen ini bukan hanya sekedar ajang kompetisi, tapi juga sebagai sarana mempererat tali persaudaraan dan persatuan di antara kita. Saya berharap seluruh peserta dapat menunjukkan permainan terbaik mereka dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas," ujar Suwarto dalam pidatonya.

 

Kegiatan yang melibatkan berbagai tim dari Desa Karangjambu dan kegiatan ini diperkirakan akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. Selain sebagai ajang unjuk kebolehan di lapangan hijau, turnamen ini juga diharapkan dapat menjadi hiburan bagi warga yang hadir.

 

Acara pembukaan turut dimeriahkan dengan antusias warga setempat, yang semakin menyemarakkan suasana di stadion. Semangat kebersamaan dan kegembiraan terasa kental di antara para peserta dan penonton yang hadir.

 

Turnamen Sepak Bola Pemdes Karangjambu Cup ini diharapkan dapat berjalan lancar dan menjadi momen yang berkesan dalam perayaan HUT RI ke-79 di Desa Karangjambu.

 

Editor by Bagian Informasi Desa Karangjambu 

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar